You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Sudin Gulkarmat Jakpus Periksa Sistem Keselamatan Gedung di Jl Juanda III
.
photo Ilustrasi - Beritajakarta.id

Sudin Gulkarmat Jakpus Periksa Sistem Keselamatan Gedung di Jl Juanda III

Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Pusat melakukan pemeriksaan sistem keselamatan sebuah gedung, Jalan Juanda III, Kelurahan Kebon Kelapa, Gambir, Rabu (29/11).

Petugas dilengkapi alat ukur tekanan air, alat pemantik panas serta alat penghasil asap. Ini permintaan dari pihak PTSP terkait kelayakan gedung

Kepala Seksi Pencegahan Sudin Gulkarmat Jakarta Pusat, Deni Andreas mengatakan, pemeriksaan gedung tersebut merupakan permintaan dari pihak Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) Jakarta Pusat.

Pemeriksaan meliputi berfungsi tidaknya alarm kebakaran dan hidran, serta kesiapan pengetahuan dari penghuni gedung terhadap bahaya kebakaran. Untuk itu, ada tujuh petugas yang telah terlatih dikerahkan untuk pemeriksaannya.

Sudin Gulkarmat Jaksel Sosialisasi Penanggulangan Kebakaran di Gedung Hasta Centra

"Petugas dilengkapi alat ukur tekanan air, alat pemantik panas serta alat penghasil asap. Ini permintaan dari pihak PTSP terkait kelayakan gedung," ujarnya.

Apabila dalam pemeriksaan ini proteksi kebakaranya ada yang kurang, atau perlu diperbaiki, pihaknya akan memberikan waktu maksimal satu tahun kepada pemilik gedung untuk memperbaikinya.

"Ini perlu dilakukan agar apabila terjadi kebakaran tidak memakan korban jiwa dan kebakaran dapat diatasi sehingga tidak menjadi besar," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4288 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1837 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1710 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1637 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1615 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik